Terkadang kita sering bingung ketika mau upload ke website rekrutment maupun website cpns pada saat mengurus dokumen baik itu cv,ktp,letter,ijazah,transkrip maupun dokumen lainnya dimana website meminta untuk upload dengan ukuran yang relatif kecil. Maka dibutuhkan aplikasi kompres file PDF yang bagus agar hasilnya maksimal dan file kamu tetap terbaca dengan baik. Kami punya beberapa aplikasi rekomendasi untuk kompres file pdf kamu agar dapat diupload dan tentunya file tetap terbaca dengan baik, yuk simak ulasannya:
PDF Tools
PDF Tools memiliki lebih dari 20 fitur yang bisa kamu maksimalkan dalam menggunakan aplikasi untuk memperkecil ukuran PDF.
Fitur seperti menambahkan watermark, memisahkan atau membagi file PDF menjadi beberapa file hingga menggabungkan beberapa file PDF menjadi satu atau biasa disebut merger.
Ukuran aplikasi ini hanya 6.5MB sudah memiliki banyak fitur dan bisa diunduh melalui Playstore kamu.
Compress PDF
Sesuai dengan nama aplikasi ini yaitu Compress PDF, aplikasi ini fokuskan sebagai aplikasi untuk memperkecil ukuran PDF saja.
Compress PDF bisa mengimpor dokumen dari memori internal/external maupun layanan cloud seperti Google Drive, Dropbox maupun layanan lainnya. Ukuran aplikasi Compress PDF hanya 4.5 MB aja dan bisa kamu unduh melalui Playstore.
Free PDF Compressor
Free PDF Compressor tersedia hanya untuk pc saja dan kamu bisa unduh secara gratis, ukuran software hanya 7.3MB namun sangat bisa di andalkan.
Kelebihan dari Free PDF Compressor yaitu penggunaannya yang mudah dan tampilan software yang sederhana dan tidak membingungkan.
Tetapi, software ini mempunyai kelemahan yaitu lumayan sulit untuk memperkecil file PDF yang mempunya banyak gambar di dalam 1 file.
iLovePDF
Selain versi online yang bisa kamu akses melalui browser, kini iLovePDF juga tersedia dalam versi aplikasi mobile yang bisa kamu unduh secara gratis.
iLovePDF juga mendukung user interface dengan pilihan 25 bahasa di dunia, termasuk bahasa Indonesia. Jadi kamu nggak bakal kebingungan saat mengoperasikannya deh.
All PDF Reader
All PDF Reader memberikan fitur untuk membaca file PDF seperti e-book saja, melainkan terdapat banyak fitur dukungan di dalamnya.
Aplikasi kompres PDF ini jadi yang paling favorit karena bisa memperkecil ukuran file hingga 100kb, sangat baik untuk yang ingin dapat hasil file pdf kecil.
Segala fitur yang biasanya hadir dalam aplikasi premium bisa kamu nikmati gratis di sini, seperti PDF Editor, PDF Split, PDF Edit Metadata, PDF Converter, dan lainnya.
All PDF Reader memiliki tampilan user interface yang sederhana dan tidak membingungkan ketika digunakan
Itulah 5 aplikasi untuk kompres PDF rekomendasi kami, jadi kamu mau pakai yang mana dulu?