DotA merupakan singkatan dari Defense of the Ancient, yang mana Game DotA adalah sebuah map permainan yang masuk kategori strategi namun bergenre game RPG (Role Playing Games yaitu sebuah permainan yang para pemainnya memainkan satu peran tokoh) sehingga game ini lebih berfokus pada cara memainkan satu tokoh hero saja yang dikembangkan menjadi lebih kuat (Character building). Nah, di dalam game dota 2 ini terbagi atas role masing – masing. Salah satunya role support. Bagaimana sih menjadi role support yang baik di DOTA 2, yuk mari kita simak:
Utamakan warding – Gambar oleh: esportsedition.com
Menjadi peran penting dalam war menjadikan warding hal yang wajib, harus, kudu ada dan support menjadi role yang harus menyiapkan segala hal tentang itu. Kalo tidak ada ward? kamu bakalan di caci maki sama rekan setim. Intinya kamu harus optimalkan ward dengan masang pada waktu yang tepat agar tidak terjadi map “mati lampu”. Pepatah ane “No Ward, We Lose”, Jadi kamu harus rela nih build item tertinggal untuk beli ward.
Merelakan demi si carry
Memang jadi hal ini sangat membosankan bagi kamu yang pilih hero support. Tapi ya ini merupakan kewajiban juga dari para supporters. Karena stack (simpanan) creep ini bisa jadi modal untuk comeback carry nantinya loh. Tapi mungkin juga sih malah diambil carry musuh. Jadi kamu harus segera memberitahu carry ada stack creep atau taruh ward di wilayah tersebut agar mudah dipantau dan tidak diambil carry musuh.
Jaga jarak biar aman sob
Hero support biasanya darahnya tipis dan yang pasti bakal menjadi target atau mangsa dari carry musuh. Jadi menjaga jarak menjadi prioritas dalam war, karena jika support mati duluan kemungkinan besar war akan kalah. Makanya kalau kamu jadi support sebaiknya pintar-pintar mencari posisi atau jaga jarak. Support is everything! No Support No Win!
Emosi membuat permainan makin berantakan sob
Hal yang satu ini menjadi hal yang paling penting dalam bermain role support. Karena support yang baik selalu mengendalikan emosi secara baik agar nantinya tim kamu bisa memenangkan game. Intinya kamu harus tetap tenang, susah sih emang kalau ketemu toxic player. Memang susah, tapi seiring waktu akan terbiasa kok emoticon-Big Grin.
Pilih hero dengan mempertimbangkan hero lawan sob biar menang pas war
Kadang kamu mungkin merasa udah tepat memilih hero support saat yang lain udah pick carry. Tapi ingat juga tiap hero punya yang namanya counter hero. Jangan sampai hero support yang lo pilih malah udah ada counter nya di tim musuh. Itu artinya keadaan akan menjadi seperti neraka buat lo, terutama saat war. Jadi hati-hatilah memilih hero agar bisa memenangkan game. -KASKUS.CO.ID